SMA Santo Carolus Sabet Juara 1 Lomba Science Writing Competition 2024

SMA Santo Carolus Sabet Juara 1 Lomba Science Writing Competition 2024

Terkini | surabaya.inews.id | Sabtu, 12 Oktober 2024 - 20:20
share

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Peserta didik SMA Santo Carolus Surabaya, Valencia Angie dan Joyceline Valencia berhasil menyabet juara 1 lomba Science Writing Competition (SWC) 2024 untuk Jenjang SMA/MA.

Science Writing Competition atau SWC adalah Lomba Karya Tulis Ilmiah yang dapat diikuti oleh peserta secara berkelompok (tim) dengan anggota berjumlah 2 orang untuk jenjang SMA/sederajat dan Perguruan Tinggi tingkat Nasional. 

SWC ini dimulai dari tahap pengumpulan karya esai pada tanggal 03 Juni - 30 Agustus 2024 dan dilanjutkan pada tahap terakhir adalah tahap Final Offline pada 05 Oktober 2024 dalam rangkaian Gebyar Ilmiah Sains di Unesa Surabaya.

Joyceline Valencia mengaku kaget saat dirinya berhasil menjadi pemenang utama dalam SWC 2024. "Kami kaget dan senang. Puji Tuhan karena setidaknya semua usaha yang kami lakukan selama proses penulisan karya tulis yang lalu terbayarkan," ujarnya siswi kelas XII-3 ini.

Sementara Valencia Angie berharap, prestasi yang diraihnya dapat menjadi motivasi adik kelasnya. Siswi kelas XII-1 itupun mengatakan bahwa menulis karya ilmiah memang tidak mudah, butuh tekat dan percaya diri. Bahkan, kata dia, karya ilmiah bisa saja nantinya memberikan manfaat untuk masyarakat dan lingkungan sekitar.

Topik Menarik