Cukai Rokok 2025 Tetap tapi Harga Jual Eceran Naik di Akhir November
JAKARTA - Direktur Jenderal Bea Cukai, Kementerian Keuangan, Askolani menyatakan tidak ada kenaikan cukai hasil tembakau ( CHT ) atau produk rokok untuk tahun 2025.
Hal ini dikatakan Askolani usai melangsungkan konferensi pers hasil penindakan desk Pencegahan dan Pemberantasan Penyelundupan di Bidang Kepabeanan dan Cukai di Bandara Soekarno - Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (29/11/2024).
"Pita cukai rokok 2025 tidak naik, HJE (Harga Jual Eceran) akan ditetapkan kemungkinan di penghujung bulan ini (November), harga jual eceran saja, tapi pita cukai tidak naik," kata Askolani.
Menurutnya, pengumuman kenaikan harga jual eceran rokok akan diputuskan dalam waktu dekat. Targetnya, Pemerintah akan segera memutuskan nasib harga jual rokok eceran terbaru untuk tahun 2025 pada penghujung November 2024 ini.
"Belum tahu (HJE naik berapa), nanti tunggu pengumuman ya. Insyaallah bulan ini, nanti tunggu pengumuman dan penetapannya, karena itu menyesuaikan harga jual eceran saja," sambungnya.