Haru Suandharu Siap Hadirkan Perda untuk Sejahterakan Lansia

Haru Suandharu Siap Hadirkan Perda untuk Sejahterakan Lansia

Terkini | bandungraya.inews.id | Kamis, 7 November 2024 - 20:50
share

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Calon Wali Kota Bandung, nomor urut 2 Haru Suandharu berkomitmen mensejahterakan masyarakat lanjut usia atau lansia. Sebab, berdasarkan data BPS ada di sekitar 880 ribu orang lansia di Kota Bandung. 

Dari ratusan ribu tersebut tercatat usia 50 - 54 pada 2023 ada di angka 159.386 orang, usia 55-59 ada di 139.764, usia 60-64 di angka 112.082 orang, usia 65-69 di angka 85.251 orang, usia 70-74 ada di angka 57.247 orang. Dan usia 75 ke atas ada di angka 48.510 orang.

Salah satu upaya untuk mensejahterakan para lansia, kata Haru, dengan menghadirkan Peraturan Daerah (Perda) Pemuliaan Manula di Kota Bandung.

"Kami sudah sepakat dengan tim akan mengusulkan nanti perda inisiatif baik dari DPRD atau Walikota yaitu Perda Pemuliaan Manula," kata Haru usai kampanye Pilwalkot Bandung Kelurahan Pasir Impun, Kecamatan Mandalajati, Kamis (7/11/2024).

Menurut Haru para lansia rata-rata tidak bekerja, maka dari Perda ini nantinya akan dibahas dari mulai dari aspek kesejahteraan para lansia.

 

Selain itu juga untuk kebutuhan terkait aspek kesehatan. Hingga berbagai kegiatan yang memang khusus menyasar lansia. Misalnya berbagai event silaturahmi hingga jalan santai yang mendukung kebutuhan lansia. 

"Semuanya di akomodasi dalam perda. Sehingga harapannya bisa mendapat anggaran rutin khusus lansia," tutup Haru yang berpasangan dengan Ridwan Dani ini. (*)

Topik Menarik