Apa Arti Very Demure Very Mindful Very Cutesy yang Viral di TikTok?

Apa Arti Very Demure Very Mindful Very Cutesy yang Viral di TikTok?

Gaya Hidup | inews | Senin, 2 September 2024 - 17:40
share

JAKARTA, iNews.id -  Arti very demure very mindful very cutesy jadi informasi yang paling dicari akhir-akhir. Hampir setiap harinya kita disajikan dengan istilah-istilah unik di media sosial. 

Salah satu tren yang viral di TikTok adalah very demure very mindful very cutesy. Tren itu pada awal mulanya dipopulerkan oleh pembuat konten, Joolie Lebron yang kerap membagikan video aktivitas sehari-hari.

Pada unggahan yang di TikTok, pembuat konten asal Amerika Serikat itu menunjukkan cara mengerjakan suatu hal. Setelah itu, ia mengatakan kalimat "very demure very mindful" pada akhir video. 

Sebagai contoh, saat Joolie memperlihatkan hasil make up-nya kepada pengikutnya di TikTok, “Do you see how I do my make up for work? Very demure very mindful”. 

Arti Very Demure Very Mindful Very Cutesy

Menurut berbagai sumber, Senin (2/8/2024), very demure artinya bersikap sopan, tenang, dan terkendali. Banyak yang menganggap kalimat ini memiliki konotasi dengan segala yang berkaitan dengan feminim dan rendah hati. 

Seseorang yang mengatakan very demure mereka biasanya menggambarkan pribadi yang elegan, tertutup, tidak mencolok, namun tetap memiliki daya tarik yang bisa membuatnya dilirik banyak orang di sekitarnya. 

Sebagai contoh, ada sebuah video di TikTok yang dimana pembuat kontennya mengatakan, "Hari ini aku memilih outfit yang very demure". Ini menunjukkan jika pakaian yang dikenakannya bersifat sederhana namun tampak elegan. 

Cutesy adalah suatu istilah slang dari Bahasa Inggris yakni cute. Istilah tersebut kerap digunakan oleh banyak orang untuk menggambarkan sesuatu yang lucu ataupun menggemaskan. 

Very cutesy biasanya digunakan oleh seseorang sebagai penekanan jika sesuatu benar-benar imut. Ada seorang pembuat konten TikTok yang pernah menggunakan istilah ini, "Aku suka banget dengan pernak-pernik very cutesy ini". 

Sedangkan, very mindful adalah istilah yang digunakan sebagai bentuk perhatian dengan penuh kesadaran dan perhatian. Istilah satu ini sebagai bentuk penekanan pentingnya hidup dengan penuh kesadaran, baik dalam hal menjaga kesehatan mental, berinteraksi dengan orang lain, ataupun mengambil keputusan. 

Video TikTok menampilkan seseorang yang mengatakan, "Aku sedang berusaha untuk hidup very mindful". Istilah itu digunakan sebagai petunjuk suatu komitmen agar lebih memperhatikan diri sendiri, menghindari distraksi, dan fokus kepada hal-hal penting dalam hidup. 

Demikian ulasan mengenai arti very demure very mindful very cutesy. Semoga bermanfaat!

Topik Menarik