Walau Badai Menghadang, Ini 5 Cara Tetap Produktif Bekerja di Musim Hujan
JAKARTA - Hujan deras melanda sejumlah wilayah di Jabodetabek awal pekan ini. Meski di tengah cuaca dingin dan kemacetan jalanan, namun aktivitas serta tuntutan pekerjaan harus tetap dilakukan.
Musim hujan sering kali membawa tantangan tersendiri bagi para pekerja. Mulai dari cuaca yang dingin, perjalanan yang terhambat, hingga meningkatnya risiko gangguan kesehatan.
Jika dipersiapkan dan dibiasakan dengan tepat, produktivitas kerja tetap bisa terjaga. Berikut beberapa tips bekerja di musim hujan yang bisa Anda terapkan, dirangkum savetycompany, Selasa (13/1/2026).
1. Persiapkan Perlengkapan
Pertama, persiapkan perlengkapan khusus untuk bekerja. Pastikan Anda selalu membawa perlengkapan pendukung seperti payung, jas hujan, dan sepatu antiair. Tas kerja yang tahan air juga penting untuk melindungi dokumen serta perangkat elektronik agar tidak basah.
Apa Perbedaan Hampers dan Parcel?
2. Berangkat Lebih Awal
Berangkat lebih awal di musim hujan bisa menjadi solusi tepat. Hujan kerap menyebabkan kemacetan atau keterlambatan transportasi umum. Dengan berangkat lebih awal, Anda dapat mengurangi stres dan tetap tiba di tempat kerja tepat waktu.
3. Jaga Kesehatan Tubuh
Pastikan kesehatan tubuh tetap terjaga di tengah musim hujan dan padatnya aktivitas kerja. Cuaca lembap dan dingin dapat menurunkan daya tahan tubuh. Konsumsilah makanan bergizi, minum air hangat, serta istirahat yang cukup agar tubuh tetap fit dan tidak mudah sakit.
4. Kenakan Pakaian yang Nyaman
Udara dingin saat musim hujan bisa membuat tidak nyaman saat berangkat bekerja dan memengaruhi kesehatan. Pilih pakaian kerja yang mudah kering dan menyerap keringat. Membawa pakaian cadangan atau kaus kaki ekstra juga dapat membantu menjaga kenyamanan selama bekerja.
5. Jaga Kebersihan dan Keamanan
Satu hal lagi yang tak kalah penting adalah menjaga kebersihan dan keamanan saat bekerja di musim hujan. Pastikan area kerja tetap kering untuk menghindari risiko terpeleset. Segera keringkan pakaian atau sepatu yang basah agar tidak menimbulkan bau dan gangguan kesehatan.










