Harga Bawang hingga Cabai Naik Hari Ini, Beras Turun

Harga Bawang hingga Cabai Naik Hari Ini, Beras Turun

Ekonomi | inews | Senin, 7 Oktober 2024 - 08:41
share

JAKARTA, iNews.id - Harga sejumlah bahan pokok pada awal pekan ini, Senin (7/10/2024) terpantau bergerak dibanding hari sebelumnya. Beberapa komoditas utama mengalami kenaikan harga, namun ada juga yang turun.

Berdasarkan data Badan Pangan Nasional (Bapanas), harga bawang merah dan bawang putih naik masing-masing 3,52 persen dan 2,17 persen menjadi Rp29.420 per kilogram (kg) dan Rp40.520 per kg. Kedelai biji juga naik 1,49 persen menjadi Rp10.920 per kg.

Kenaikan harga juga dialami komoditas cabai merah kering dan cabai rawit merah masing-masing 0,39 persen dan 4,11 persen menjadi Rp30.940 per kg dan Rp46.660 per kg. Daging sapi juga ikut meningkat 0,48 persen menjadi Rp135.440 per kg.

Harga daging ayam ras juga terkerek naik hingga 2,76 persen menjadi Rp35.350 per kg, diikuti telur ayam ras yang naik 1,90 persen menjadi Rp28.920 per kg. Kenaikan harga juga berlaku untuk gula yang naik 1,85 persen menjadi Rp18.190 per kg.

Lalu, minyak goreng kemasan sederhana naik 0,39 persen menjadi Rp18.180 per kg. Tepung terigu curah juga naik 2,16 persen menjadi Rp10.390 per kg. Komoditas jagung peternak juga naik hingga 6,48 persen menjadi Rp6.410 per kg.

Selain itu, kenaikan harga juga terjadi untuk komoditas ikan kembung san ilan tongkol yang naik masing-masing 3,63 persen dan 6,13 persen menjadi Rp38.280 per kg dan Rp33.808 per kg. Garam halus dan tepung terigu kemasan juga meningkat 1,21 persen dan 0,84 persen menjadi Rp11.710 per kg dan Rp13.210 per kg.

Meski sejumlah komoditas mengalami kenaikan, ada juga yang harganya turun, salah satunya beras. Harga beras premium kini turun 0,45 persen menjadi Rp15.450 per kg. Beras medium juga turun 0,81 persen menjadi Rp13.460 per kg.

Beras SPHP juga mengalami penurunan harga 0,08 persen menjadi Rp12.560 per kg. Sementara, minyak goreng curah turun 2,24 persen menjadi Rp15.980 per kg. Penurunan harga juga berlaku untuk ikan bandeng yang turun 2,09 persen menjadi Rp32.280 per kg.

Topik Menarik