Hasil Quick Count Pilkada Jateng 2024 100 persen Suara Masuk: Luhfti-Yasin Menang!
SOLO, iNews.id- Hasil quick count Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024 sudah diketahui. Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2 Ahmad Luthfi-Taj Yasin unggul versi Charta Politika Indonesia.
Luthfi-Yasin bersaing dengan pasangan nomor urut 1 Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. Proses pencoblosan Pilkada 2024 dilakukan hari ini, Rabu (27/11/2024).
Berdasarkan quick count Charta Politika Indonesia 100 persen suara masuk Luhtfi-Yasin unggul. Paslon nomor 2 ini mendapat suara 58,44 persen, sedangkan Andika-Hendrar hanya mendapat suara 41,56 persen.
iNews Media Group bekerja sama dengan tiga lembaga survei untuk menyajikan quick count Pilkada 2024. Ketiganya yakni Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA, Charta Politika dan Voxpol Center.
Hasil resmi Pilkada 2024 akan baru bisa diketahui sekitar 19 hari setelah pemungutan suara pada 16 Desember.
Penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU Kabupaten/Kota, KPU provinsi dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.