8 Komjen Polisi Bergelar Doktor, Nomor 5 dan 6 Seangkatan Kapolri

8 Komjen Polisi Bergelar Doktor, Nomor 5 dan 6 Seangkatan Kapolri

Nasional | sindonews | Senin, 27 Januari 2025 - 06:22
share

Delapan Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) bergelar Doktor diulas dalam artikel ini. Nomor 5 dan 6 merupakan seangkatan dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991. Dia menjabat Kapolri sejak dilantik pada 27 Januari 2021.

Adapun Doktor berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) adalah gelar kesarjanaan tertinggi yang diberikan oleh perguruan tinggi untuk mahasiswa strata tiga (S-3) atau seorang sarjana yang telah menulis dan mempertahankan disertasinya dalam sidang promosi.

Berikut 8 Komjen Polisi Bergelar Doktor:

1. Dr. Reynhard Saut Poltak Silitonga, S.H., M.H.

Foto/Dok Kemenkumham

Pria kelahiran 8 September 1967, Medan, Sumatera Utara ini menjabat sebagai Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Hukum. Mantan Kapolres Metro Bandara Soekarno Hatta ini adalah jebolan Akpol 1989 berpengalaman dalam bidang reserse.

2. Prof. Dr. Chryshnanda Dwilaksana, M.Si.

Foto/Instagram Chryshnanda Dwilaksana

Pria kelahiran 3 Desember 1967, Magelang, Jawa Tengah ini menjabat sebagai Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri. Mantan Dirlantas Polda Metro Jaya ini merupakan lulusan Akpol 1989 berpengalaman dalam bidang lalu lintas (lantas).

3. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., M.Si., M.M.

Foto/Dok Polri

Pria kelahiran 26 Juli 1968, Madiun, Jawa Timur ini menjabat sebagai Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri. Mantan Kadiv Humas Polri periode 2021-2023 ini merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1990 berpengalaman dalam bidang reserse.

4. Dr. Tornagogo Sihombing, S.I.K., M.Si.

Foto/Instagram Inspektorat Utama DPR

Pria kelahiran 23 November 1967, Medan, Sumatera Utara ini menjabat sebagai Inspektur Utama Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR. Mantan Kapolda Papua Barat ini merupakan jebolan Akpol 1990 berpengalaman dalam bidang reserse.

5. Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si.

Foto/Dok Polri

Pria kelahiran 14 Agustus 1968, Makassar, Sulawesi Selatan ini menjabat sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri. Mantan Kapolda Metro Jaya ini merupakan lulusan Akpol 1991.

6. Dr. Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si.

Foto/Dok Setneg

Pria kelahiran 30 Januari 1969, Ameth, Maluku Tengah, Maluku ini menjabat sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN). Mantan Kepala Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri ini adalah lulusan Akpol 1991 berpengalaman dalam bidang reserse.

7. Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H.

Foto/Dok Kementerian PAN-RB

Pria kelahiran 30 April 1971, Surabaya, Jawa Timur ini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum. Mantan Kapolda Jawa Timur (Jatim) ini adalah lulusan Akpol 1992.

8. Prof. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho, S.H., M.H., M.B.A.

Pria kelahiran 17 Maret 1968, Jakarta ini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan. Mantan Kapolda Banten ini merupakan alumni Sekolah Perwira (Sepa) Polri 1993 berpengalaman dalam bidang reserse.

Topik Menarik