Prabowo Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera hingga 2.998 Km

Prabowo Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera hingga 2.998 Km

Terkini | okezone | Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:50
share

JAKARTA - Proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) akan kembali dilanjutkan di Pemerintahan Prabowo Subianto. Targetnya, JTTS bisa tersambung 2.998 km dari Lampung hingga Sumatera Bagian Utara.

"Salah satu pembangunan infrastruktur yang menjadi prioritas untuk terus dilanjutkan adalah menyambungkan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sepanjang total sepanjang 2.998 km dan diharapkan akan tembus di 1.137 km pada akhir 2024 yang akan datang," kata Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Diana Kusumastuti, Kamis (24/10/2024).

Diana menjelaskan, terdapat 6 bendungan yang dapat diresmikan dalam waktu dekat dari 61 bendungan yang dibangun.

Di antaranya adalah Bendungan Jlantah di Jawa Tengah, Bendungan Keureuto di Aceh dan Bendungan Sidan di Bali.

Pada kesempatan berbeda, Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan fokus pembangunan sektor jalan tol ke depan adalah menyambungkan jalan tol yang sudah dibangun sebelumnya, dengan jalan lainnya.

"Jalan tol akan kita lanjutkan karena itu penting. Tapi bukan hanya jalan tol, feeder-feeder ke pusat produksi ini juga penting," kata AHY di Kantor Kementerian PU.

<div class="vicon"><iframe width="100" height="400" src="https://video.okezone.com/embed/MjAyNC8xMC8yNC8xLzE4NjI4Ny81L3g5N3h4M3M=" frameborder="0" allowfullscreen></iframe></div>

Topik Menarik