Melihat Kisah Briptu Andre yang Mengajar Sukarela di Pulau Terluar Kabupaten Bengkayang Kalbar

Melihat Kisah Briptu Andre yang Mengajar Sukarela di Pulau Terluar Kabupaten Bengkayang Kalbar

Terkini | okezone | Selasa, 7 Januari 2025 - 15:48
share

JAKARTA - Bertugas sebagai anggota Polri, membuat Briptu Andre Abdul Halim yang merupakan Bhabinkamtibmas Desa Pulau Lemukutan Bengkayang, Kalimantan Barat, untuk terus hadir di tengah masyarakat.

Selain menjalankan tugasnya sebagai anggota Korps Bhayangkara, Andre juga mengajar sebagai guru sukarela di SMPN 4 Sungai Raya Kepulauan yang berada di pulau terluar Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.

Andre ingin masyarakat di pulau terluar juga dapat merasakan kehadiran polisi. Untuk itu, selama tiga tahun terakhir dia mendedikasikan dirinya untuk mengajar, agar anak-anak di pulau tersebut mendapatkan pendidikan yang layak.

Setiap hari Andre harus menyebrangi lautan menggunakan perahu untuk tiba di pulau terluar di Kabupaten Bengkayang itu. Jarak dan medan yang sulit tak memadamkan semangatnya. Andre tetap teguh untuk menyebarluaskan ilmu yang dia ketahui. 

 

Andre ingin terus bermanfaat bagi masyarakat, paling tidak bagi murid-murid di SMPN 4 yang merupakan satu-satunya sekolah menengah di pulau tersebut.

Kehadiran Andre sebagai anggota polisi di pulau terluar, tidak hanya memberikan manfaat bagi siswa dan siswi di SMPN 4, namun juga membuat masyarakat di wilayah sekitar merasa lebih aman.

Topik Menarik