RI Ekspor Baja ke Selandia Baru, Nilainya Rp24,3 Miliar
JAKARTA - Menteri Perdagangan Budi Santoso melepas ekspor produk baja welded beam hasil produksi PT Gunung Raja Paksi Tbk ke Selandia Baru. Nilai transaksi ekspor baja 1.200 metrik ton ini mencapai USD1,5 juta atau setara dengan Rp24,3 miliar (kurs Rp16.265 per USD).
Ekspor Baja
1. Nilai Ekspor
Dalam kesempatan ini Mendag juga mengatakan bahwa nilai ekspor ke Selandia Baru pada tahun 2025 mencapai angka USD10,9 juta atau setara dengan Rp177 miliar. Selain itu, Indonesia menempati posisi ke 7 sebagai eksportir baja ke berbagai negara.
"Sementara ekspor kita ke New Zealand itu Pak, USD10,9 juta. Jadi Bapak sudah memiliki kontribusi 1,5. Sementara tadi juga disampaikan kita itu nomor 7 eksporter baja berbagai negara," kata Menteri Perdagangan Budi Santoso dalam sambutan pelepasan ekspor baja PT GRP, di Cikarang Barat, Bekasi, Rabu (15/1/2025).
2. Ekspor Non Migas
Selain itu, Budi menambahkan bahwa capaian kinerja ekspor nonmigas pada tahun 2024 mencapai 2,35. Lalu pada tahun 2025, Kemendag akan menargetkan capaian kinerja ekspor nonmigas menjadi 7,1.
"Tahun 2024 ekspor kita yang sampai Desember itu diperkirakan 2.35, dan seharusnya 2.35 nanti akan diperkirakan secara resmi. Tapi ini saya pikir potensi kita yang benar-benar mencapai target ekspor 7.1 tahun depan," ujar Budi.
3. Ekspor ke Selandia Baru
Presdir GRP Fedaus dalam kesempatan yang sama juga mengemukakan terkait pertumbuhan ekspor yang dicapai dan menjelaskan bahwa ekspor ke Selandia Baru dilakukan secara bertahap dari Desember 2024 sampai Maret 2025.
"Ekspor ini kami kirimkan ini bertahap dari Desember sampai Maret 2025 dengan nilai total mencapai USD1,5 juta. Sebagai informasi, tahun lalu GRP berhasil membuka nilai ekspor sebesar USD20 juta dan selama tiga tahun berturut-berturut akumulasi ekspor kita mencapai hampir USD87 juta," jelasnya.