Andre Onana Banjir Kritikan Setelah Manchester United Kalah 1-3 dari Brighton & Hove Albion di Liga Inggris 2024-2025
KIPER Manchester United, Andre Onana banjir kritikan usai tampil buruk saat Setan Merah kalah 1-3 dari Brighton & Hove Albion di pekan ke-22 Liga Inggris 2024-2025, pada Minggu 19 Januari 2025. Onana dinilai berperan penting atas kekalahan Man United dalam laga yang digelar di Stadion Old Trafford tersebut.
Ya, Man United lagi-lagi menelan kekalahan di Liga Inggris 2024-2025. Hasil itu membuat Man United makin terpuruk di peringkat ke-13 Liga Inggris 2024-2025 dengan 26 poin.
1. Andre Onana Banyak Blunder
Setelah sempat tampil apik di dua laga terakhir Liga Inggris (tahan Liverpool 2-2 dan menang 3-1 atas Southampton), kini Setan Merah kembali bermain buruk kala melawan Brighton & Hove Albion. Onana pun menjadi yang paling disorot.
Dalam laga melawan Brighton, Man United memang sejak awal sudah ditinggal lebih dulu gara-gara gol cepat Yankub Minteh ketika laga baru berjalan lima menit. Lalu, Bruno Fernandes mampu mencetak gol di menit 23 lewat tendangan penalti dan membuat Man United kembali imbang 1-1.
Lalu di babak kedua Brighton mampu menambah dua gol via Kaoru Mitomo (60’) dan Georginio Rutter (76’). Dua gol Brighton di babak kedua tersebut dianggap menjadi kesalahan Onana.
Seperti saat proses gol Mitoma, Onana tak bereaksi sama sekali. Umpan silang dari Minteh dibiarkan saja oleh Onana hingga membuat Mitoma bisa mencetak gol.
Kemudian yang paling parah adalah gol ketiga Brighton. Saat itu, Onana mencoba menangkap umpan silang dari Yasin Ayari, namun bola yang sudah ia tangkap justru terlepas.
Alhasil, bola liar itu langsung disambar Rutter dan gol ketiga pun tercipta. Onana pun disalahkan atas gol tersebut karena ia sejatinya tak mendapatkan tekanan apapun saat menangkap umpan silang dari Yasin Ayari, namun bola justru terlepas.
2. Onana Banjir Kritikan
Onana pun langsung banjir kritikan. Sebab banyak fans Man United kesal dengan blunder Onana hingga membuat gawang Setan Merah kebobolan.
Mantan pemain Man United, Dion Dublin ikut dibuat kesal. Menurut Dublin, kesalahan Onana begitu tak perlu, namun justru sangat merugikan Man United.
“Kesalahan fatal dari Andre Onana. Dia tidak akan mau melihat ini. Dia tidak punya pemain (lawan) di sekitarnya. Tidak ada bahaya! Tenangkan diri dan hadapi. Astaga!" ucap Dublin, dikutip dari Express, Senin (20/1/2025).
Di kolom komentar media sosial juga banyak kritikan yang memfokuskan menyerang Onana. Banyak yang menyalahkan pelatih Ruben Amorim lantaran masih memainkan Onana dan bukan Altay Bayindir.