Klasemen Sementara Grup A Piala Asia Futsal 2026 Kelar Irak vs Kirgistan: Timnas Futsal Indonesia Posisi 2!
KLASEMEN sementara Grup A Piala Asia Futsal 2026 kelar Irak vs Kirgistan akan diulas Okezone. Timnas Futsal Irak dan Kirgistan bertemu di laga perdana Grup A yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta pada Selasa, (27/1/2026) sore WIB.
Hasilnya, skuad Singa Mesopotamia -julukan Timnas Futsal Irak- menang 4-2 atas Kirgistan. Kemenangan Irak atas Kirgistan sejatinya tidak mengherankan.
Secara ranking FIFA, Irak menempati peringkat 41 dunia, unggul delapan anak tangga atas Kirgistan. Performa di beberapa edisi terakhir Piala Asia Futsal, pencapaian Irak juga lebih moncer ketimbang Kirgistan.
Irak finis kelima di Piala Asia Futsal 2024, dan menembus semifinal pada edisi 2018. Sementara Kirgistan, finis keenam di Piala Asia Futsal 2024 dan gagal lolos ke putaran final Piala Asia Futsal 2020 dan 2022.
1. Timnas Futsal Indonesia Duduk di Posisi 2 Grup A
Berkat kemenangan atas Kirgistan, Irak duduk di puncak klasemen Grup A dengan tiga poin. Turun di posisi dua, tiga dan empat ada Timnas Futsal Indonesia, Korea Selatan dan Kirgistan yang sama-sama belum meraih poin.
Timnas Futsal Indonesia akan melakoni laga perdana Grup A dengan menghadapi Korea Selatan di Indonesia Arena pada hari ini pukul 19.00 WIB. Secara rekor pertemuan, Timnas Futsal Indonesia unggul atas Korea Selatan.
2. Timnas Futsal Indonesia Dominan atas Korea Selatan
Timnas Futsal Indonesia selalu menang dalam dua pertemuan terkini melawan Korea Selatan. Dalam dua laga, Timnas Futsal Indonesia menang 6-2 dan 3-0 atas Korea Selatan.
Pertemuan terakhir tersaji di CFA International Tournament yang digelar di China pada Agustus 2025, yang mana Timnas Futsal Indonesia menang 3-0. Secara ranking FIFA, Timnas Futsal Indonesia juga lebih oke ketimbang Korea Selatan.
Timnas Futsal Indonesia saat ini menempati peringkat 23 dunia, sedangkan Korea Selatan di posisi 73. Menarik menanti aksi Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026.
Berikut klasemen sementara Grup A Piala Asia Futsal 2026 kelar Irak vs Kirgistan:
1. Irak: Main 1, Poin 3, Selisih Gol +2
2. Indonesia: Main 0, Poin 0, Selisih Gol 0
3. Korea Selatan: Main 0, Poin 0, Selisih Gol 0
4. Kirgistan: Main 1, Poin 0, Selisih Gol -2










