Hasil Drawing Taipei Open 2024, Wakil Indonesia Berhadapan Lawan Menantang

Hasil Drawing Taipei Open 2024, Wakil Indonesia Berhadapan Lawan Menantang

Olahraga | inews | Minggu, 1 September 2024 - 11:08
share

HASIL drawing Taipei Open 2024 telah bisa diketahui. Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) resmi merilis hasil undian turnamen Super 300 itu. Hasilnya, sejumlah wakil Indonesia mendapat lawan menantang.

Sampai saat ini, Indonesia mengirimkan delapan wakil untuk berlaga di ajang yang akan berlangsung pada 3-8 September 2024 itu. Pada sektor tunggal putra, Alwi Farhan mendapat lawan cukup mudah yakni Dmitriy Panarin asal Kazakhstan.

Berbeda dengan Alwi, Yohanes Saut Marcellyno bertemu unggulan keenam asal India yakni Kiran George.

Untuk tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi akan bertemu wakil tuan rumah, Liang Ting Yu. Lalu Putri Kusuma Wardani yang ditempatkan sebagai unggulan ketujuh akan mendapat lawan tangguh dari Thailand, Pornpicha Choeikeewong.

Ganda putra Indonesia hanya mengirimkan satu wakil yakni Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Mereka akan bertemu unggulan kedelapan yakni Chen Cheng-Kuan/Chen Sheng-Fa asal Taiwan.

Sektor ganda putri, Indonesia mengirimkan tiga wakil. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi yang merupakan unggulan kedua akan bertemu Yu Hsuan Chen/Lin Yu-Hao asal Taiwan.

Lalu unggulan tujuh, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum akan bertemu Lee Chih Chen/Lin Yen Yu dari Taiwan. Sedangkan Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose juga akan melawan wakil tuan rumah, Hung Hsin En/Hung Yu-En.

Hasil Drawing Wakil Indonesia di Taipei Open 2024

Tunggal Putra
Alwi Farhan vs Dmitriy Panarin (Kazakhstan)
Yohanes Saut Marcellyno vs Kiran George [6] (India)

Tunggal Putri
Putri Kusuma Wardani [7] vs Pornpicha Choeikeewong (Thailand)
Komang Ayu Cahya Dewi vs Liang Ting Yu (Taiwan)

Ganda Putra
Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Chen Cheng-Kuan/Chen Sheng-Fa [8] (Taiwan)

Ganda Putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi [2] vs Yu Hsuan Chen/Lin Yu-Hao (Taiwan)
Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum [7] vs Lee Chih Chen/Lin Yen Yu (Taiwan)
Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose vs Hung Hsin En/Hung Yu-En (Taiwan)

Topik Menarik