Paus Fransiskus Ungkap Indonesia Bersatu dan Damai seperti Prinsip Pancasila 

Paus Fransiskus Ungkap Indonesia Bersatu dan Damai seperti Prinsip Pancasila 

Terkini | inews | Rabu, 4 September 2024 - 20:55
share

JAKARTA, iNews.id - Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia dan Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus menilai Indonesia begitu indah bisa bersatu dan damai. Hal itu seperti prinsip Pancasila. 

"Pada saat yang sama anda sekalian dicirikan oleh sebuah perkumpulan yang dalam untuk mewujudkan persaudaraan tuan dan kehidupan bersama yang bersatu dan damai seperti yang dicerminkan oleh prinsip-prinsip tradisional Pancasila," kata Paus di Gereja Katedral, Jakarta, Rabu (4/9/2024).

Paus mengatakan Indonesia negara besar dengan banyak kekayaan alam. Terutama marga dan satwa sumber daya energi bahan baku dan seterusnya. 

"Kalau dilihat secara sepintas kekayaan yang begitu besar ini dapat menjadi alasan untuk menjadi sombong angkuh. Tetapi kalau dilihat dengan pikiran dan hati yang terbuka kekayaan ini sebaliknya dapat menjadi pengingat akan Allah akan kehadirannya di alam semesta," ucapnya. 

"Dalam hidup kita seperti yang diajarkan kitab suci pada kita sesungguhnya Tuhanlah yang memberikan semua ini kepada kita," sambungnya.

Dia mengajak untuk menjalin relasi sesama manusia khususnya masyarakat yang tidak mampu membutuhkan bantuan. uknya yang bukan merupakan anugerah dari Allah sebuah tanda akan kasih yang cuma-cuma.

"Melihat semua yang telah diberikan kepada kita dengan mata anak-anak yang buka hari membantu kita untuk percaya untuk mengenal diri kita sendiri sebagai insan kecil dan dikasihi dan untuk memelihara rasa syukur dan tanggung jawab," katanya.

Topik Menarik