Kirab Obor Api PON XXI Aceh-Sumut Tiba di Asahan Disambut Meriah Masyarakat

Kirab Obor Api PON XXI Aceh-Sumut Tiba di Asahan Disambut Meriah Masyarakat

Terkini | inews | Sabtu, 7 September 2024 - 14:52
share

ASAHAN, iNews.id - Kirab obor api Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara (Sumut) tiba di Kabupaten Asahan pada Sabtu (7/9/2024) pagi. Obor tersebut diarak melewati Jalan Lintas Sumatera menuju Alun-Alun Kota Kisaran setelah sebelumnya melewati 12 kabupaten di Sumut.

Kabupaten Asahan menjadi lintasan ke-13 yang dilalui oleh obor api PON XXI. Kirab obor ini disambut meriah oleh masyarakat yang histeris menyaksikan pesta olahraga terbesar di Indonesia tersebut.

Wakil Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar menyampaikan, Kabupaten Asahan memiliki 70 atlet dari berbagai cabang olahraga yang berjuang dalam PON 2024. Kami menargetkan dapat meraih emas, ujar Taufik.

Dia menuturkan, adanya PON XXI Aceh-Sumut ini, diharapkan dapat menumbuhkan atlet-atlet berprestasi yang dapat membanggakan kabupaten di wilayahnya.

Pekan Olahraga Nasional XXI Aceh-Sumut rencananya dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 9 September 2024.

Topik Menarik