Kisah Saka Bocah 12 Tahun Peserta MTQ 2024, Giat Belajar hingga Mahir Tilawah Alquran

Kisah Saka Bocah 12 Tahun Peserta MTQ 2024, Giat Belajar hingga Mahir Tilawah Alquran

Terkini | okezone | Jum'at, 13 September 2024 - 14:10
share

INILAH kisah bocah usia 12 tahun bernama Arsaka Adha Al-Aswadani atau akrab disapa Saka asal Provinsi Lampung yang menjadi peserta Musabaqah Tilawatil Quran atau MTQ 2024 di Kalimantan Timur. Ia berkompetisi di cabang tilawah anak-anak. 

Perjalanan Saka dalam dunia tilawah Alquran dimulai sejak duduk di bangku taman kanak-kanak (TK). Ketika itu, ia sering menyimak orang membaca ayat-ayat suci Alquran, dan ketertarikan mulai muncul.

"Waktu masih TK, saya suka mendengar orang mengaji, dan saya ingin bisa seperti mereka. Dari situlah saya mulai belajar," ungkapnya, Kamis 11 September 2024, seperti dikutip dari Kemenag.go.id.

Perjalanan Saka ternyata tidak selalu lancar. Dia kehilangan ibunya pada usia 8 tahun. Ini menjadi cobaan berat yang justru makin memperkuat tekadnya untuk terus belajar Alquran.

"Walaupun ibu sudah meninggal, saya tidak putus asa. Setiap hari saya berlatih dengan giat," tuturnya.

Kerja keras Saka membuahkan hasil. Pada usia 12 tahun, dirinya sudah menghafal Juz 29 dan 30 Alquran. Baginya, mengikuti lomba tilawah bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga kesempatan mendalami tajwid.

"Saya senang sekali bisa ikut lomba ini. Selain jadi pengalaman pertama, saya banyak belajar soal tajwid," ujarnya penuh syukur. 

Topik Menarik