Profil Taufik Hidayat, Peraih Medali Emas Olimpiade yang Kini Jadi Wamenpora Prabowo-Gibran

Profil Taufik Hidayat, Peraih Medali Emas Olimpiade yang Kini Jadi Wamenpora Prabowo-Gibran

Olahraga | inews | Senin, 21 Oktober 2024 - 11:56
share

JAKARTA, iNews.id- Profil Taufik Hidayat menarik untuk diulas. Nama Taufik jadi perbincangan usai dilantik menjadi Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga di era Presiden Prabowo Subianto.

Taufik Hidayat masuk dalam Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Dia tunjuk sebagai Wamenpora membantu Menpora Dito Ariotedjo.

Posisi itu dinilai pas dengan Taufik Hidayat yang merupakan mantan atlet kebanggaan Indonesia. Hadirnya Taufik diharapkan bisa membantu pemerintahan Prabowo memajukan olahraga Indonesia

Profil Taufik Hidayat

Taufik Hidayat lahir di Bandung Jawa Barat 10 Agustus 1981. Nama Taufik sangat harum di dunia bulu tangkis Indonesia.

Taufik mengawali karier bulu tangkis dengan bergabung dengan klub SGS di Bandung. Kariernya semakin melejit Ketika mencapai semifinal kejuaraan asia tahun 1998 dan Indonesia Open.

Puncak kariernya sebagai tunggal putra diraih pada usai 19 tahun. Dia berhasil menepati peringkat satu dunia tahun 2000.

Lalu pada tahun 2004, Taufik meraih medali emas Olimpiade Athena 2004. Setelah itu, puluhan gelar individu dan tim diraihnya mulai dari kejuaraan dunia, Kejuaraan Asia, ASIAN Games hingga SEA Games.

Akhirnya, Taufik Hidayat pension pada tahun 2013. Selepas pensiun Taufik masih berkecimpung di dunia olahraga.

Dia sempat menjadi Wakil Ketua Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) 2016-2017. Lalu pada 2017 Taufik menjadi staf khusus Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nachrawi. 

Pada 2018, Taufik Hidayat sempat bergabung menjadi kader Partai Demokrat. Namun, hal itu tak bertahan lama.

Pad tahun 2024, Taufik Hidayat mencalonkan diri sebagai anggota DPR daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat II dari Partai Gerindra. Namun, dia gagal lolos ke Senayan.

Kini Taufik resmi bergabung dengan kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai Wamenpora. Taufik bakal dilantik Senin (21/10/2024).

Topik Menarik