KPK Periksa Hakim MK Ridwan Mansyur, Kasus Apa?

KPK Periksa Hakim MK Ridwan Mansyur, Kasus Apa?

Terkini | inews | Kamis, 16 Januari 2025 - 16:12
share

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Ridwan Mansyur. Ridwan diperiksa sebagai saksi. 

"Betul, diperiksa sebagai saksi," kata juru bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto saat dikonfirmasi. 

Namun, Tessa tidak menjelaskan Ridwan diperiksa terkait kasus apa. 

Berdasarkan informasi yang diterima, Ridwan Mansyur diperiksa terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi yang menyeret eks Sekretaris Mahkamah Agung (MA) Hasbi Hasan. 

Sebelumnya diberitakan, Hakim MK Ridwan Mansyur tiba-tiba muncul di Gedung Merah Putih KPK pada Kamis (16/1/2025). 

Ridwan terlihat di kantor lembaga antirasuah sekitar pukul 13.10 WIB. Dia turun dari lantai dua yang terdapat ruang pemeriksaan saksi.

Ridwan lalu menukar kartu akses dengan kartu identitasnya ke resepsionis. 

"Cuma memberi keterangan, sudah selesai," kata Ridwan saat ditanya awak media.

Namun, Ridwan enggan membeberkan kasus apa yang membuatnya diperiksa sebagai saksi. 

"Menjadi sebagai saksi, sudah, sudah," ujar Ridwan sambil berjalan meninggalkan kantor KPK.

Topik Menarik