Setelah Diduga Curangi Indonesia, Bahrain Kena Karma Kalah 0-2 dari China di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025!

Setelah Diduga Curangi Indonesia, Bahrain Kena Karma Kalah 0-2 dari China di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025!

Terkini | okezone | Minggu, 20 Oktober 2024 - 20:21
share

SETELAH diduga curangi Indonesia, Bahrain kena karma kalah 0-2 dari China di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Bahrain menjadi sorotan pencinta sepakbola Tanah Air dalam 10 hari terakhir.

Awal mula Bahrain menjadi sorotan ketika Timnas Bahrain menjamu Timnas Indonesia di matchday ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis 10 Oktober 2024 malam WIB. Saat itu, para pemain Timnas Bahrain kerap kali melakukan diving hingga menyulut emosi pencinta sepakbola Tanah Air.

Wasit Ahmed Al Kaf (kiri) merugikan Timnas Indonesia saat melawan Bahrain. (Foto: PSSI)

(Wasit Ahmed Al Kaf (kiri) merugikan Timnas Indonesia saat melawan Bahrain. (Foto: PSSI)

Sampai akhirnya wasit yang memimpin pertandingan, Ahmed Al Kaf, disinyalir membantu Bahrain. Wasit asal Oman itu memberikan tambahan waktu enam menit. Namun, ketika waktu menginjak 90+6, Ahmed Al Kaf tak kunjung meniup peluit panjang tanda berakhirmya pertandingan.

<div class="vicon"><iframe width="100" height="400" src="https://video.okezone.com/embed/MjAyNC8xMC8xOS83LzE4NjE5MC8zL2I5b25UVUZzb2Qw" frameborder="0" allowfullscreen></iframe></div>

Padahal, jika saja wasit mengakhiri pertandingan saat itu juga, Timnas Indonesia menang 2-1 atas Bahrain. Namun, wasit membiarkan laga tetap berjalan sampai Bahrain mencetak gol penyama kedudukan di menit 90+9, atau lebih tiga menit dari waktu yang ditentukan.

Kondisi ini membuat pencinta sepakbola Tanah Air di media sosial emosi. Mereka menyerang akun media sosial Federasi Sepakbola Bahrain (BFA) dan sejumlah pemain Timnas Bahrain. Namun, Bahrain bak merasa dizalimi dan terancam karena aksi netizen Indonesia.

BFA meminta kepada AFC agar laga Timnas Indonesia vs Bahrain di matchday kedelapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Selasa, 25 Maret 2025 digelar di tempat netral. Uniknya, AFC tidak menolak permintaan BFA dan akan mendiskusikannya dengan FIFA, PSSI dan BFA sebelum mengambil keputusan.

Topik Menarik