PSSI Bebaskan Shin Tae-yong Pilih Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Pemain <i>Abroad</i> Berpotensi Gabung!

PSSI Bebaskan Shin Tae-yong Pilih Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Pemain Abroad Berpotensi Gabung!

Terkini | okezone | Jum'at, 25 Oktober 2024 - 07:03
share

JAKARTA – PSSI membebaskan pelatih Shin Tae-yong memilih skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Tidak menutup kemungkinan pula pemain-pemain abroad bergabung.

Piala AFF 2024 akan berlangsung pada 8 Desember hingga 5 Januari 2025. Di saat bersamaan, Liga 1 2024-2025 tetap bergulir.

Susunan pemain Timnas Indonesia vs Timnas Australia (Foto: MPI/Aldhi Chandra Setiawan)

Sementara, liga-liga Eropa tempat pemain-pemain Timnas Indonesia berkarier, juga masih melangsungkan pertandingan. Hanya beberapa liga saja yang libur karena jeda musim dingin.

<div class="vicon"><iframe width="100" height="400" src="https://video.okezone.com/embed/MjAyNC8xMC8yNC83LzE4NjI4OS81L3g5N3h4NW8=" frameborder="0" allowfullscreen></iframe></div>

Anggota Komite Eksekutif PSSI (Exco PSSI), Arya Sinulingga, memastikan Shin bebas memilih komposisi pemain yang diinginkannya. Ia menyebut federasi tidak akan campur tangan.

“(Pokoknya) PSSI menyediakan pemain-nya silakan pelatih memilih mana yang dia mau, tetap (pemilihan) ada di kewenangannya STY,” kata Arya kepada wartawan termasuk MNC Portal Indonesia (MPI), dikutip Jumat (25/10/2024).

“Jadi kami enggak akan intervensi, seperti harus gunakan pemain muda dari Liga 1 atau tidak. Pokoknya pemain disiapkan semua silakan pilih sesuai dengan kebutuhan yang ada,” sambung pria berkacamata itu.

Topik Menarik