Kunjungi MNC Group, Hasan Nasbi: Hubungan Baik Perlu Dirajut Terhadap Media
JAKARTA - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi melakukan media visit ke MNC Group pada hari ini Kamis (21/11/2024).
Ketibaan Hasan langsung disambut oleh Co-CEO MNC Group Angela Tanoesoedibjo dan Direktur Corporate Secretary MNC Group, Syafril Nasution dan jajaran pemimpin redaksi MNC group.
Hasan pun mengaku senang dengan kunjungannya ke MNC group. Dirinya juga merasa terhormat bisa disambut langsung oleh Co-CEO MNC Group Angela Tanoesoedibjo.
"Saya senang sekali bisa datang ke MNC Group ini ketemu langsung dengan Ibu Angela disambut langsung saya merasa terhormat," kata Hasan di iNews Tower, Jakarta, Kamis (21/11/2024).
Media, kata Hasan, menjadi mitra strategis dari kantor komunikasi kepresidenan khususnya MNC group. Bahkan, Hasan menyebut MNC group salah satu media dengan jumlah penonton dan jejaring terbesar di Indonesia.
"Dan ini kan media ini kan memang mitra strategis kita kantor komunikasi kepresidenan temannya media gaada yang lain. Dan MNC ini grup media yang mungkin bisa dikatakan terbesar grup nya jejaringnya penontonnya di Indonesia," ungkapnya.
Menurut Hasan, sangat penting bagi kantor komunikasi kepresidenan untuk bersilaturahmi dengan media khususnya MNC group.
"Jadi pasti akan menjadi teman strategis kantor komunikasi kedepan. Jadi penting lah untuk datang silahturahmi kesini. Gak kenal gak sayang. Jadi hubungan baik itu penting untuk dirajut dari kantor komunikasi kepresidenan terhadap media-media apalagi media sebesar dan sekelas MNC group," tandasnya.