Kabar Baik bagi Warga Kabupaten Bekasi, Bus Trans Wibawamukti Resmi Beroperasi

Kabar Baik bagi Warga Kabupaten Bekasi, Bus Trans Wibawamukti Resmi Beroperasi

Terkini | inews | Senin, 2 Desember 2024 - 01:01
share

BEKASI, iNews.id - Pemerintah Kabupaten Bekasi meluncurkan layanan transportasi publik yakni Bus Trans Wibawamukti koridor I, Minggu (1/12/2024). Bus akan melayani rute dari Stasiun Kereta Api Cikarang sampai Stasiun LRT Jatimulya.

Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi mengatakan, pengoperasian Bus Trans Wibawamukti ini upaya untuk meningkatkan pelayanan transportasi umum perkotaan di Kabupaten Bekasi.

Menurutnya, kehadiran Bus Trans Wibawamukti menjadi solusi transportasi massal yang efisien dan ramah lingkungan. Sekaligus juga mampu mengurangi tingkat kemacetan di Kabupaten Bekasi.

"Kami menyadari pentingnya transportasi yang terintegrasi untuk mendukung mobilitas masyarakat serta mendorong pertumbuhan ekonomi daerah," katanya.

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bekasi, R Yana Suyatna mengatakan, jumlah armada bus Trans Wibawamukti yang akan beroperasi di koridor I sebanyak 15 unit. Terdiri atas 14 unit siap operasi dan 1 unit cadangan.

"Waktu operasi dari pukul 05.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB, dengan tarif nol rupiah selama masa uji coba," katanya.

Bus Trans Wibawamukti direncanakan terdiri atas 7 koridor. Untuk tahap awal akan dioperasikan koridor I dengan rute Stasiun Cikarang, Pasar Cibitung, Pasar Tambun, Bulak Kapal sampai Stasiun LRT Jatimulya.

"Dengan jumlah halte atau pemberhentian bus sebanyak 50 titik. Jarak antar-kendaraan (headway) selama 12 menit dengan waktu tempuh pulang-pergi 163 menit," katanya.

Topik Menarik