Transfer Pertama Liverpool di Januari, The Reds Resmi Lepas Satu Defender

Transfer Pertama Liverpool di Januari, The Reds Resmi Lepas Satu Defender

Olahraga | inews | Kamis, 1 Januari 2026 - 18:45
share

LIVERPOOL, iNews.id – Transfer pertama Liverpool di Januari akhirnya resmi terjadi setelah The Reds melepas satu defender dari skuad mereka. James Norris dipastikan hengkang secara permanen menuju Shelbourne, hanya beberapa jam setelah bursa transfer musim dingin dibuka.

Liverpool mengonfirmasi kepindahan James Norris ke Shelbourne yang berlaga di League of Ireland Premier Division. Bek kiri berusia 22 tahun tersebut sebelumnya menjalani masa peminjaman sejak Februari dan kini melanjutkan kariernya secara penuh di Irlandia.

Selama masa peminjaman, James Norris menjadi bagian penting Shelbourne. Dia mencatatkan total 45 penampilan di semua kompetisi, performa yang meyakinkan klub Irlandia tersebut untuk mengamankan jasanya secara permanen.

Transfer ini sekaligus menutup perjalanan panjang James Norris bersama Liverpool. Defender kelahiran Merseyside itu merupakan produk asli akademi The Reds dan telah membela klub sejak usia sangat muda.

James Norris bergabung dengan akademi Liverpool sejak level U-9. Dia berkembang melalui berbagai jenjang usia hingga akhirnya mendapat kesempatan tampil bersama tim utama.

Momen debut James Norris di tim senior Liverpool terjadi pada Desember 2019. Saat itu, dia dimainkan pada 10 menit terakhir laga perempat final Carabao Cup melawan Aston Villa yang berakhir dengan kekalahan 0-5.

Penampilan tersebut mencatatkan sejarah tersendiri. James Norris tampil di usia 16 tahun dan menjadi pemain termuda keempat dalam sejarah Liverpool yang melakoni debut bersama tim utama.


Debut di Tengah Situasi Tidak Biasa

Laga debut James Norris berlangsung dalam kondisi khusus. Liverpool harus menurunkan skuad termuda sepanjang sejarah klub karena tim utama tengah berada di Qatar untuk mengikuti Piala Dunia Antarklub 2019.

Pada pertandingan tersebut, Liverpool ditangani Neil Critchley. Jurgen Klopp dan mayoritas pemain senior menjalani agenda internasional, membuat pemain akademi mendapat kesempatan langka tampil di level tertinggi.

Meski hanya mencatatkan dua penampilan bersama tim utama Liverpool, pengalaman tersebut menjadi bagian penting dalam perjalanan karier James Norris. Kini, kepindahan ke Shelbourne membuka peluang baginya untuk mendapatkan menit bermain reguler.

Transfer James Norris juga menjadi sinyal awal pergerakan Liverpool di bursa transfer Januari. The Reds memulai aktivitas musim dingin dengan melepas pemain jebolan akademi mereka.

Topik Menarik